Jembatan Mojoroto ditargetkan selesai sebelum musim hujan,(Foto : BY,SemeruPos) |
Semeru Pos | Kediri – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Kediri terus mempercepat pembangunan Jembatan Mojoroto di Kelurahan Mojoroto, Gang 7. Dimulai pada Juni 2023, proyek ini ditargetkan selesai pada Desember mendatang, dengan progres terkini mencapai sekitar 72 persen.
Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kota Kediri, I Made Dwi Permana, menjelaskan bahwa percepatan sangat krusial untuk menghindari hambatan cuaca menjelang musim hujan. “Kami menargetkan pengerjaan rampung sebelum musim hujan, agar prosesnya tidak terganggu,” ungkapnya.
Jembatan ini dirancang lebih tinggi dari sebelumnya, dengan tambahan elevasi sekitar 70-80 sentimeter. Langkah ini diperlukan untuk menyesuaikan posisi jembatan dengan kondisi jalan yang kini lebih tinggi dari rumah-rumah di sekitarnya. “Penyesuaian ketinggian jembatan ini akan diikuti oleh perbaikan akses jalan sehingga lebih selaras dengan lingkungan sekitar,” tambah Made. Tak hanya berfokus pada aspek fisik, Dinas PUPR juga memastikan keselamatan dan kenyamanan warga tetap menjadi prioritas. “Kami memastikan warga yang melewati akses tersebut merasa aman dan nyaman selama proses pembangunan berlangsung,” tegas Made.
Jembatan ini dibangun ulang setelah mengalami penurunan di bagian timur sejak Maret 2023. Untuk mengatasi potensi gangguan aliran air Sungai Kedak yang mengalir di bawah jembatan, tim proyek telah menerapkan sistem kisdam guna mengalihkan aliran air, memastikan proyek tetap berjalan lancar.
Melalui upaya intensif ini, Dinas PUPR Kota Kediri berharap pembangunan Jembatan Mojoroto dapat diselesaikan sesuai jadwal, memberikan akses yang lebih baik dan aman bagi masyarakat sekitar.
(Bayu K.)