Ponorogo-Polsek Siman Polres Ponorogo Aiptu Dedy S.K bersama Aipda Yoan melaksanakan Patroli dalam rangka Harkamtibmas, Edukasi, Sosialisasi dan Penegakan disiplin prokes di wilayah Polsek Siman Senin (06/06)
Sementara itu di tempat terpisah, Kapolsek Siman Iptu Yoyok Wijarnarko, S.H.M.H. saat dikonfirmasi membenarkan bahwa, kegiatan patroli yang dilakukan anggotanya ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kriminalitas maupun gangguan Kamtibmas lainnya.
"Sedangkan menjadi sasaran Patroli hari ini meliputi ATM, Pertokoan dan security" Terang kapolsek
Dalam melaksanakan patroli Anggota Polsek Siman menyampaikan kepada Karyawan pertokoan Indomaret agar hati-hati dan waspada timbulnya 3C serta mengharap agar tidak segan-segan memberikan informasi kepada petugas Kepolisian.
Selanjutnya Aiptu Dedy bersama Aipda Yoan juga Sambangi ATM BRI Siman dan Nitip pesan nasabah ATM agar senantiasa berhati-hati waspada apabila ambil uang, karena sewaktu-waktu bisa terjadi seperti waspadai pelaku-pelaku 3C juga gendam.
“Apabila ada hal-hal yang mencurigakan segera menghubungi Polsek terdekat" Ucapnya
Kemudian anggota patroli Polsek Siman juga memberikan Himbauan kamtibmas kepada satpam IAIN nitip pesan agar selalu waspada terhadap keamanan lingkungan kampus guna mengantisipasi pelaku tindak kejahatan Curat, Curas, Curanmor.
Kegiatan Patroli selain di tempat-tempat Obvit, Patroli Wil hukum Siman untuk selalu menjaga harkamtibmas, serta tidak bosan-bosannya selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mematuhi prosedur kesehatan.
"Selama melaksanakan Patroli tidak diketemukan kejadian yang menonjol dan Situasi di Wilayah Siman sampai saat ini aman / kondusif "Pungkasnya
(humas/Ed)